Bot (id)

From Bee Wiki (HIVE)
Jump to: navigation, search

Bot adalah agen aplikasi perangkat lunak yang menjalankan tugas secara otomatis (skrip) di Internet atau blockchain.


Penggunaan Bot

Biasanya bot menjalankan tugas-tugas yang sederhana dan berulang-ulang dengan kemampuan yang jauh lebih tinggi daripada seorang manusia. Penggunaan terbesar bot adalah dalam pengindeksan data web, yang disebut web crawler, pada mesin pencari semacam Google.[1] Di Internet, lebih dari separuh lalu lintas web dibangun dari bot.[2]

Di Steemit, kebanyakan penggunaan bot adalah untuk memberi upvote pos tapi ada pula bot populer lain, seperti @cheetah yang mencari konten serupa untuk membantu melaporkan dugaan plagiarisme.

Bot sudah ada di Ekosistem Steem sejak platform ini diluncurkan secara resmi pada 4 Juli 2016. Saat itu, steemian @marsresident menulis daftar 7 bot yang ditemukan di paltform ini.[3]


Daftar Bot

  • Cheetah (@cheetah)
    Robot yang secara otomatis mencari kemiripan konten di Steemit. Dia diciptakan oleh @anyx dan diluncurkan pada Juli 2016.
  • DrDoogie (@inertia)
    Bot yang melacak vote dari akun-akun lain untuk kemudian meniru pola pemberian vote itu. Dia diciptakan oleh @inertia dan diluncurkan pada 5 Mei 2017.
  • Minnow Support Project (@minnowsupport)
    Cyborg yang dikenalikan bot di Discord yang memegang kunci pos ke @minnowsupport dan dapat menerima perintah pengguna untu memberikan vote pada pos. Diciptakan oleh Aggroed (@aggroed), AusBitBank (@ausbitbank), TeamSteem (@teamsteem), Nolan (@theprophet0), dan Chris (@someguy123) dan diluncurkan pada Juli 2017


Kontroversi

Steemian @personz, kreator Steem FOSSbot Voter, mengingatkan soal kontroversi bot. "Mengapa kita tak bisa punya manusia saja di jaringan, seperti jaringan sosial?! Masyarakat dibangun oleh manusia, bukan robot." Dia berpikir terutama tentang para pengguna baru yang menolak bot, terutama mereka yang berlatar belakang non-teknis. Ada sesuatu yang mencurigakan tentang robot yang berkeliaran, membuat pos dan vote, tapi tak bisa kamu ajak bicara dan bukan... manusia. Dia membahas masalah ini dalam pos di Steemit[4][5].

Thomas Te Aroha (@senseiteekay) menuduh para pengguna yang memakai skrip bot memberi pilihan kepada pengguna untuk memanipulasi nilai pos, yang berlawanan dengan Steem Whitepaper. Dia merumuskan masalah ini sebagai Sybil Attack.[6]

Referensi

  1. Pentingnya Web Crawling sebagai Cara Pengumpulan Data di Era Big Data oleh Vijjam Wijaya, diakses pada 5 Juli 2018
  2. The Internet Is Mostly Bots oleh Adrienne LaFrance di The Atlantic, 31 Januari 2017
  3. Bots and the Steemit Ecosystem oleh @marsresident, Juli 2016
  4. All singing, all dancing ~ BOTS! ~ Act 1 oleh @personz, Februari 2017
  5. Are bots bad for Steemit? - BOTS! Act 2 oleh @personz, Maret 2017
  6. Steemit - Value is Subjective oleh @senseiteekay, Januari 2017

Pranala

Artikel Terkait

Pranala Luar

Dalam Bahasa Lain


Bantulah memperbarui laman wiki ini. Daftar, klik edit, tambahkan atau ubah teks.

Jika kamu seorang Steemian, kamu akan mendapat hadiah dengan STEEM, lihat cara kerjanya di @steemcenterwiki.